Cara Buat Laptop/komputer Shut Down Ketika Layar Ditutup Pada Windows 7 - Kali ini saya akan berbagi tips dan trik bagaimana cara buat Windows atau Laptop kita otomatis Shut Down ketika kita menutup layarnya.

Cara ini berguna saat kita memang sedang buru-buru dan tidak sempat mematikan Laptop dengan cara Shut Down secara sempurna. Secara default Laptop/Notebook ketika kita menutup layarnya adalah mode sleep. Disini saya akan membahas bagaimana caranya agar Laptop/Notebook langsung Shut Down secara sempurna ketika kita menutup layarnya.

Sebenarnya bukan hanya Shut Down yang bisa kita setting disini, melainkan kita juga bisa buat menjadi hibernate atau pilihan lainnya.

Berikut langkah-langkahnya :

  • Masuk Control Panel <> Hardware and Sound <> Power Options.
  • Kemudian akan tampak beberapa menu sebelah kanan, pilih Chose what closing the lid does.



  • Selanjutnya akan muncul menu baru, dan perhatikan dimana ada gambar ketika Laptop/Notebook ditutup, ubah mode Sleep menjadi Shut Down lalu klik Save. 
Lebih jelasnya lihat screenshot berikut:



Tips dan Trik bagaimana cara buat Laptop otomatis Shut Down ketika layar ditutup diatas, sudah saya coba dan sukses pada Laptop Windows 7.


Post a Comment Blogger

 
Top